Makanan Peningkat Imunitas (Kekebalan) Tubuh | YDSF

Makanan Peningkat Imunitas (Kekebalan) Tubuh | YDSF

26 Maret 2020

Meningkatnya kasus positif Covid-19 di Indonesia menimbulkan berbagai dampak. Selain kelangkaan berbagai alat tenaga medis (seperti masker, APD, dsb.) juga terjadi kelangkaan produk vitamin. Sebagaimana kita ketahui dan banyak media yang menyebarkan informasi bahwa virus dan berbagai jenis penyakit memang dapat dengan mudah menyerang tubuh bila sistem imun sedang lemah. Tak heran, produk-produk multivitamin menjadi sangat langka. Bahkan dari berbagai jenis brand. Khususnya vitamin C yang sangat laris saat ini.

Tim kami mencoba melakukan beberapa penelusuran produk vitamin C di beberapa tempat, seperti apotek, minimarket, bahkan hingga mencari secara daring, tetap saja langka. Bilapun ada produk tersebut di marketplace, harganya melambung dua kali lipat. Panic syndrome membuat masyarakat kita memborong produk-produk tertentu secara berbondong-bondong.

Namun, Anda tidak perlu panik bila tidak bisa menemukan produk-produk vitamin peningkat imunitas tubuh. Kita juga tetap bisa mendapatkan asupan gizi langsung dari makanan yang dapat kita konsumsi sehari-hari.

Ini dia beberapa makanan yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh manusia.

> Sayuran hijau

Masih ada yang ogah makan sayuran hijau? Mari kita lihat khasiat mereka!

Bayam

Selain mengandung banyak zat besi, bayam juga memiliki banyak kandungan gizi yang berperan dalam meningkatkan imunitas tubuh. Seperti beta karoten, vitamin C, dan vitamin A. Tetapi, dalam memasak bayam jangan terlalu lama dan jangan terlalu sering dipanaskan (kalau bisa malah jangan sama sekali). Hal ini dikarenakan, bayam mengandung nitrat yang sebenarnya baik bagi tubuh namun bila nitrat ini terkena panas yang tinggi maka ia akan berubah menjadi nitrit. Sedangkan senyawa nitrit bila masuk ke dalam tubuh akan bersifat karsinogen atau menjadi pemicu kanker.

Brokoli

Brokoli menjadi sayur yang sering direkomendasikan untuk mencegah beberapa penyakit, asam urat contohnya. Selain memiliki banyak serat dan antioksidan (yang sangat bagus sebagai pencegah kanker), brokoli juga mengandung vitamin A, C, dan E.

Dan tentunya masih banyak sayuran hijau lain yang dapat membantu meningkatkan imunitas tubuh, seperti kale, pokcoy, dan sebagainya.

 

> Buah-buahan (terutama tinggi vitamin C)

Buah-buahan memiliki kandungan yang vitamin yang cukup banyak. Namun, dalam meningkatkan imunitas tubuh yang perlu diperhatikan adalah banyaknya kandungan antioksidan, vitamin, dan mineral. Ciri-cirinya adalah buah-buahan yang berwarna terang dan cerah. Contohnya jambu, jeruk, stroberi, kiwi, dsb.

 

> Bawang putih

Terkadang kita hanya tahu bahwa bawang putih digunakan untuk memasak dan menyedapkan masakan yang ada. Namun, sudah tahukah kita bahwa bawang putih memiliki khasiat yang lebih dari itu?

Bawang putih juga mengandung beberapa zat yang sangat berguna untuk meningkatkan imunitas tubuh seperti vitamin C, B1, B6, allicin, zat besi, dan fosfor.

 

> Akar rimpang atau empon-empon

Semenjak persebaran Covid-19 semakin luas, masyarakat juga banyak yang memburu empon-emponan. Bahkan di beberapa daerah harganya juga melambung.

Ternyata, selain juga digunakan sebagai rempah untuk masakan, empon-emponan memang memiliki khasiat yang banyak dalam membantu tingkatkan kekebalan tubuh. Dari kunyit yang mengandung kurkumin untuk antikanker dan antioksidan. Kencur yang memiliki cinnamate (sinamat) yang juga dapat berfungsi sebagai antikanker. Jahe yang sering kita seduh untuk minuman juga memiliki shogaol, paradol, dan gingerol sebagai antikanker. Hingga temulawak yang memilik kurkumin juga sebagai antikanker.

 

> Makanan laut

Makanan laut sering digunakan oleh para pelaku diet untuk menggantikan daging merah (kambing dan sapi). Tak hanya bagus untuk diet, makanan laut juga memiliki banyak nutrisi penting seperti protein hewani, asam lemak tak jenuh ganda (PUFA), vitamin serta mineral yang dapat menjaga daya tahan tubuh. Bahkan omega-3 yang juga dapat melawan penyakit autoimun.

 

> Yoghurt

Penelitian menyebutkan bahwa mengkonsumsi secangkir yoghurt yang rendah lemak rutin setiap harinya dapat meningkatkan daya tahan tubuh dari virus influenza hingga 25%. Tak hanya itu, kandung bakteri baik dalam yoghurt juga dapat mencegah replikasi virus yang menyerang tubuh saat sakit.

 

> Jamur

Jamur banyak mengandung polisakarida yang sangat mendukung sistem kekebalan tubuh. Juga memiliki sitokin atau sel yang dapat membantu melawan infeksi.

 

> Madu

Madu menjadi salah satu andalan Rasulullah saw. dalam menjaga kesehatan tubuh. Madu memiliki banyak manfaat yang dapat dirasakan baik untuk bayi bahkan lansia. Kandungan enzim, vitamin, dan mineral yang banyak dalam madu sangat bagus dalam membantu meningkatkan kekebalan tubuh.

 

Selain menjaga makanan, jangan lupa juga untuk berolahraga dan semakin giat beribadah kepada-Nya. (asm)

 

Foto cover: Designed by pressfoto / Freepik

 

Baca juga:

HALALKAH MAKANAN YANG MENGANDUNG RUM ATAU ESSENCE RUM? | YDSF

Sejarah Sertifikasi Halal di Indonesia | YDSF

Makna Di Balik Halal Haram

BERBAGI ITU NIKMAT

Kupas Tuntas Perbedaan Madzab Dalam Shalat

Mengenal Corona Jenis Covid-19 | YDSF

Memahami Social Distancing | YDSF

 

Donasi Online Covid-19

               

Tags:

Share:


Baca Juga

Berbagi Infaq & Sedekah lebih mudah dengan SCAN QRIS Menggunakan Aplikasi berikut: